Mengingat Kembali Kronologi Awal Mula Kerusuhan 21

Karo Penmas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menjelaskan kronologi peristiwa aksi ricuh dari tanggal 21 hingga 22 Mei 2019. Ia mengatakan, awalnya unjuk rasa berjalan damai dan tertib di depan Gedung Bawaslu. Polri bahkan memberikan kelonggaran waktu hingga malam hari.
Baca Juga: Besok Masih Ada Rusuh, Pedagang Tanah Abang Bisa Rugi Rp300 Miliar
"Kami beri kelonggaran hingga buka puasa bersama, shalat isya dan tarawih. Bahkan anggota kami (polisi) shalat bareng massa. Setelah itu massa diimbau oleh kapolres untuk bubar," kata Brigjen Dedi saat dihubungi, Jakarta, Rabu (22/5/2019).
Kemudian massa peserta aksi membubarkan diri pada Selasa sekitar pukul 21.00 WIB. Namun sekitar pukul 23.00, tiba-tiba sekelompok massa berjumlah ratusan orang muncul di depan Gedung Bawaslu dan merusak kawat pembatas berduri.
Petugas awalnya berupaya membubarkan massa dengan negosiasi. Namun massa tetap bertahan. "Massa kemudian didorong oleh petugas (aparat). Pada saat pendorongan itu, massa melemparkan batu, kayu dan bom molotov," terangnya.
Kemudian petugas terus berupaya mendorong massa menjauhi Gedung Bawaslu. Tercatat pukul 03.00 WIB, akhirnya massa mundur ke arah Tanah Abang. Dedi juga menginformasikan, pada Rabu sekitar pukul 01.30 dini hari , massa membakar kendaraan di depan asrama polisi di Petamburan, Jakarta.
Sementara Polri masih mengecek kepastian jumlah korban yang jatuh dalam aksi unjuk rasa depan Bawaslu RI yang berujung ricuh semalam.
"Masih dicek," terangnya.
相关文章
- 伦敦艺术大学,原名伦敦学院,是全世界最优秀的艺术学院之一。该学院将世界上最著名的致力于艺术、设计及其它相关活动的六所学院联合起来,使伦敦学院成为了世界上规模最大的艺术、设计、大众传播以及相关技术的教育2025-05-23
Miris! Sampah Akibat Banjir Rob Menumpuk di Tegal Alur, Warga: Sudah Lebih dari 10 Tahun
SuaraJakarta.id - Warga RT 13 RW 03 Kelurahan Tegal Alur, Jakarta Barat (Jakbar), mengeluhkan tentan2025-05-23- 安大略艺术设计学院位于加拿大安大略省多伦多,作为加拿大四所独立的艺术和设计学院之一,OCAD大学是高等教育学院中规模最大且历史最悠久的艺术设计类学院。同时,OCAD大学还为学生提供横跨艺术、设计、文学2025-05-23
Dua Hari Beroperasi, Bus Wisata Atap Terbuka Gratis dari TransJakarta Layani 10 Ribu Orang
SuaraJakarta.id - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) membuka layanan bus wisata selama masa libu2025-05-23INFOGRAFIS: Pikat Hitam, Gurih, dan Nikmat Keluak
Jakarta, CNN Indonesia-- Keluak alias kluwek adalah biji dari pohon tropis yang s2025-05-23Gelar Munas, Rental Indonesia Kembali Dipimpin Risyad Fauzie
Warta Ekonomi, Jakarta - Dalam penyelenggaraan Musyawarah Nasional Rental Indonesia Event Support te2025-05-23
最新评论